Belajar dari Launching KAPASGULA: Konsistensi Berbuah Hasil

Kabupaten Kendal, 17 Juni 2025 — SD Negeri 1 Kebumen, yang terletak di wilayah Desa Kebumen Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Kendal, meraih penghargaan prestisius sebagai salah satu sekolah yang konsisten dan berhasil mengimplementasikan program KAPASGULA (Kapasitas Guru Berkelanjutan). Penghargaan ini diberikan secara langsung oleh Bupati Kendal, Ibu Hj. Dyah Kartika Permanasari, S. E., M.M. dalam sebuah seremoni yang berlangsung khidmat di Gedung Abdi Praja Kendal. Seremoni tersebut sekaligus sebagai momentum launching program KAPASGULA.

KAPASGULA merupakan inisiatif dari Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan Disdikbud Kendal, Bapak Supardi, S.Pd., M.Pd, serta didukung penuh oleh Bapak Drs. Ferinando RAD Bonay sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kendal. Program ini bertujuan untuk menjawab tantangan di lapangan terkait dengan pemerataan pelatihan guru serta penguatan komunitas belajar di lingkungan sekolah. Program ini didesain untuk membangun sistem pengembangan kompetensi guru secara berkelanjutan dan kontekstual, dengan mengintegrasikan kegiatan Hari Belajar Guru, yaitu satu hari dalam setiap minggu yang dikhususkan bagi guru untuk belajar bersama di sekolah mereka masing-masing.

Kepala SD Negeri 1 Kebumen menjelaskan bahwa keterlibatan sekolah dalam program ini dimulai dari pemetaan kondisi dan kebutuhan sekolah melalui asesmen kompetensi profesional dan pedagogik guru. Hasil pemetaan tersebut dituangkan dalam sebuah rapor guru, yang kemudian dianalisis untuk menentukan jenis pelatihan yang paling relevan dan dibutuhkan. Berdasarkan hasil analisis tersebut, SD Negeri 1 Kebumen memilih untuk mengikuti pelatihan dengan topik Inquiry Learning, sebuah pendekatan pembelajaran yang mendorong siswa aktif bertanya, menyelidiki, dan menemukan sendiri konsep-konsep yang dipelajari.

Melalui pelatihan ini, guru-guru di SD Negeri 1 Kebumen tidak hanya meningkatkan pemahaman mereka terhadap teori Inquiry Learning, tetapi juga berhasil mengimplementasikannya dalam bentuk rencana pembelajaran yang konkret dan aplikatif. Hasil kerja keras para guru terlihat dari perubahan positif di kelas, di mana siswa menjadi lebih aktif, mandiri, dan terlibat dalam proses pembelajaran.

Penghargaan yang diterima pada tanggal 17 Juni 2025 ini menjadi sebuah pengakuan atas komitmen seluruh warga sekolah, terutama para guru, dalam menjadikan KAPASGULA bukan sekadar program, tetapi budaya belajar di sekolah. Kepala sekolah SD Negeri 1 Kebumen menyatakan bahwa penghargaan ini bukan akhir, melainkan awal dari perjalanan panjang untuk terus meningkatkan kualitas guru dan layanan pembelajaran bagi murid. Selain SD N 1 Kebumen, penghargaan juga diberikan kepada tiga sekolah jenjang TK, SD, dan SMP.

“Saya merasa sangat bangga dan termotivasi dengan penghargaan ini. KAPASGULA terbukti bukan hanya meningkatkan kapasitas guru, tetapi juga berdampak nyata pada proses belajar murid. Ke depan, saya berharap program ini bisa menjadi model pengembangan guru yang menyeluruh dan berkelanjutan di semua sekolah,” ujar Diannita Ayu Kurniasih, S.pd. SD., M.Pd. sebagai Kepala SD N 1 Kebumen dengan penuh semangat.

Momentum ini diharapkan menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah lain di Kabupaten Kendal untuk terus bergerak dalam semangat kolaborasi dan pembelajaran sepanjang hayat. Dengan dukungan penuh dari pemerintah daerah, KAPASGULA telah membuka jalan menuju transformasi pendidikan yang berpihak pada guru dan murid.